Sudah Punya Budget dan Planning Bangun Rumah? Yuk, Intip Desain Rumah di 5 Channel Youtube Ini!

 

Rumah adalah tempat tinggal bagi kita semua. Bukan hanya tentang bagaimana kita bisa berlindung dibawah atap rumah dari terik matahari maupun hujan. Rumah memiliki definisi lebih dari itu. Makna yang terkandung dari rumah kita masing-masing diwujudkan dalam sebuah desain. Sebagian orang mungkin masih asing dengan rumah berdesain karena budget berlebih. Namun, dengan mendesain rumah maka semua yang ada dalam rumah tersebut bisa tertata rapih. Setidaknya, desain memberi kesan tersendiri bagi orang lain yang melihatnya. Seperti, rumah dengan desain open space (terbuka) menandakan bahwa pemilik menyukai sebuah tempat tinggal dengan bukaan yang banyak. 

Maka dari itu, kali ini kita akan sedikit membahas beberapa channel youtube yang bisa kita jadikan patokan desain rumah kita. Bukan hanya itu saja, kelima channel ini juga menyediakan jasa desain sekaligus konstruksinya. Jadi, kita bisa memesan desain sekaligus semua kebutuhan pembangunan rumah asalkan sudah memiliki budgetnya.

1. Arsika Desain Konstruksi

Channel pertama ini direkomendasikan karena desain rumahnya sudah banyak sekali. Kalian bisa mencoba untuk menontonnya terlebih dahulu dari beberapa desain yang sudah dibagikan melalui kanal youtube. Mereka juga menyediakan jasa desain rumah sekaligus konstruksinya, lho. Jika berminat, kalian bisa langsung hubungi pihak mereka. 

Konten desain rumah mereka pun sangat beragam. Dari tropis modern, klasik, scandinavian, dan masih banyak lagi. Tidak hanya rumah saja, bagi yang berkepentingan untuk membangun bangunan lain seperti sekolah, kos-kosan, ponpes juga ada disini. Sangat lengkap bukan?

2. Desain Rumah 36

Untuk kalian yang suka desain simpel tapi menarik dimata, bisa langsung tonton konten Desain Rumah 36 ini. Mereka juga menyediakan jasa desain. Kontennya juga sangat banyak untuk ditonton. Kebanyakan desain rumah disini yaitu rumah minimalis dan tropis. Desain simpelnya begitu menarik dengan pengaturan ruangan yang juga rapih. Kalian juga bisa request secara percuma desain rumah impian kalian disini. Menarik, bukan?

3. FR Team Studio

Ingin desain rumah aesthetics? Channel youtube yang satu ini cocok sekali. Banyak sekali desain rumah dan interiornya yang begitu menggiurkan. Pemilihan warna dan isian interiornya juga begitu kece, lho. Kalian bisa terpana dengan berbagai aksen aesthetics yang disediakan didalamnya. Ide-idenya juga mengikuti trend dan fresh sekali. 

4. Dodi Kuswandi

Channel youtube ini juga tak kalah keren, menyediakan berbagai jenis desain dengan lahan sempit namun banyak diakali dan menjadi desain menarik perhatian banyak orang. Desain yang ditunjukkan begitu segar dan modern. Kalian bisa langsung saja untuk menontonnya dikanal youtubenya. Banyak yang disuguhkan disana.

5. Ideruma

Disini juga memperlihatkan desain-desain yang memiliki penataan bagus. Ide yang disuguhkan selalu menarik untuk ditonton. Mau desain simpel sampai yang high budget juga ada disini. Semua desainnya juga fresh dan tak kalah kece dari yang lain. Sangat menarik, bukan? Yuk, langsung intip kontennya di youtube!

Itulah 5 channel youtube yang mungkin bisa sedikit membantu kalian dalam menentukan desain rumah. Rumah bukan hanya sebagai kebutuhan, rumah adalah identitas dari pemiliknya.

0 Komentar

    CLOSE ADS
    CLOSE ADS